Siti Kumala, Penulis Kece Dari Subulussalam


Siti Kumala Tumanggor, gadis kelahiran Aceh yang kini kian haus menebarkan pesona di dunia literasi. 

"Terlahir di keluarga sederhana bukan berarti tetap biasa-biasa saja atau bisa diam saja. Kita bahkan bisa mengubah dunia asal ada niat dan usaha," katanya saat ditanyai sambil tersenyum tipis.

Gadis yang suka membaca dari kecil ini cukup banyak mengikuti kelas kepenulisan sejak tahun 2019. Awalnya ia menulis karena mengikuti event, demi mendapatkan sebuah sertifikat. Akan tetapi, lama-kelamaan menulis menjadi rutinitas yang dilakukan sehari-hari. 

Meski kini gadis itu sibuk mengajar, tetapi ia tak akan lupa untuk menulis. Apalagi sekarang ia mengurus beberapa komunitas kepenulisan, termasuk komunitas yang didirikannya dan mengurus penerbitan indie yang baru-baru ini dikembangkan. Ia juga berpartisipasi menjadi editor di penerbitan.

Saat ini, Siti Kumala telah menerbitkan 2 solo dan puluhan buku antologi (cerita dan puisi).

Gadis lulusan S1 Bahasa dan Sastra Indonesia ini punya keinginan besar untuk mendirikan percetakan buku sendiri dan mengembangkan minat literasi di tanah kelahirannya.

"Sulit sekali menemukan penulis di sini." Ia terkekeh kecil saat mengungkapkan kesulitan mencari penulis di daerah tempat tinggalnya. Ia berharap bisa memiliki teman atau kumpulan orang-orang yang mencintai dunia literasi seperti dirinya dan mereka bisa membentuk komunitas besar.

Untuk Dukiers, kalau mau kenalan lebih banyak, yuk cek sosial medianya.

Instagram : @sitikumala_30

Twitter      : @sitikumala97

Facebook  : Siti Kumala

Wattpad   : Siti_Kumala

 



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Honest Writer Community, Komunitas Kepenulisan Modern